CARA MENGUKUR BERAT BADAN IDEAL

Posted by Aldino Pratama on Monday, December 9, 2013

Cara mengukur berat badan ideal
Memiliki berat badan yang ideal adalah dambaan semua orang, karena badan yang ideal akan terlihat sehat dan semakin menambah kepercayaan diri. Namun untuk mendapatkan suatu berat badan yang ideal sesuai dengan keinginan tidaklah mudah, banyak faktor yang akhirnya menyebabkan beberapa orang harus menyerah pada kondisi berat badan yang tidak proporsional akibat dari pengaruh gaya hidup yang semakin tidak teratur serta makanan yang dikonsumsi yang semakin tidak terjaga.
Sebelum melakukan beberapa hal yang bisa mengurangi atau menambah bobot masa badan kita hingga bisa mendekati angka yang ideal. Ada baiknya kita mengukur terlebih dahulu se ideal apa  berat badan kita, hal ini dimaksudkan agar nanti bisa ditentukan cara serta pola latihan seperti apa yang cocok untuk badan kita agar bisa memiliki badan yang ideal.
Cara Mengukur Berat Badan Ideal

Cara mengukur berat badan ideal adalah dengan menghitung indeks massa tubuh atau IMT. Atau salah satunya dengan menggunakan rumus seperti berikut ini ;
Berat ideal tubuh = (tinggi badan seseorang – 100) x 90%
Jadi jika kita memiliki tinggi badan sekitar 170cm, maka perhitungannya
Berat ideal tubuh = (170 – 100) x 90%
Berat ideal tubuh = 70 x 90%
Berat ideal tubuh = 63.00
Jadi berat badan idela untuk tinggi badan 170 cm adalah 63 kg
Dengan penghitungan berat badan ideal seperti di atas maka bisa ditarik kesimpulan yaitu ;
  • Jika berat badan anda lebih berat 10-20 % dari berat badan ideal yang telah dihitung maka anda termasuk ke dalam golongan kelebihan berat badan
  • Jika berat badan anda lebih berat di atas 20% dari berat badan ideal yang telah dihitung maka anda termasuk ke dalam golongan obesitas dan harus segera melakukan upaya penurunan berat badan
  • Jika berat badan anda lebih ringan minimal 10% dari berat badan ideal yang telah dihitung maka anda termasuk ke dalam golongan kurus atau kekurangan berat badan dan harus segera melakukan upaya penaikan berat badan
  • Dan jika berat badan anda ada pada angka lebih ringan kurang dari 10% serta lebih berat kurang dari 10% dari berat badan ideal, maka berat badan anda masih termasuk normal tinggal menjaga kodisi tubuh agar tetap memiliki kondisi badan terbaik dan mendekati berat paling ideal.

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment