Tips dan Trik Jitu Melangsingkan Tubuh

Posted by Rafi muhammad on Tuesday, December 17, 2013

Tips dan Trik Jitu Melangsingkan Tubuh
 Tips dan Trik Jitu Melangsingkan Tubuh - Tubuh langsing memang menjadi idaman hampir seluruh wanita. Kata kata motivasi yang menyebutkan gemuk itu cantik, memang benar sih…. Tapi akan lebih indah jika tubuh yang tak beraturan itu berubah menjadi lekukan singset dan menarik. Tak semudah yang dibayangkan memang, jika tubuh seorang wanita sudah mulai melar. Nah, tidak dipungkiri juga jika ia mengalami kesulitan untuk melangsingkan tubuhnya. Tapi girls, jangan putus asa dulu dong…Selalu ingat ya, suatu usaha pasti ada hasilnya. Jika kamu termasuk wanita dengan postur tubuh gendut. Tenang saja, di bawah ini sudah disiapkan tips dan triks jitu untuk melangsingkan tubuh kamu. Tapi kuncinya harus “disiplin”. Mulai dari disiplin waktu sampai dengan disiplin tindakan. Oke girls simak satu persatu tips dibawah ini jangan sampai kelewatan…
 
1. Bangun awal di pagi hari
Bangun awal di pagi hari akan membuat tubuh fresh. Nah, hal ini akan merangsang otak untuk beraktivitas. Nah, di waktu pagi hari manfaatkan harimu untuk berolah raga. Malas? Aduh jangan deh. Olahraga kecil misalnya jalan jalan atau jogging di sekitar komplek rumah merupakan satu hal menarik.

2. Disiplin mengatur waktu makan
Waktu makan disini, harus dijaga. Tidak boleh berlebihan dan batasnya hanya sampai porsi kenyang saja. Disarankan jangan terlalu banyak makan makanan yang mengandung lemak berlebih, misalnya : gorengan, makanan yang bersantan dll.
Apalagi kebiasaan ngemil, hal ini harus dihindari. Karena kebiasaan yang satu ini akan mempercepat penambahan berat badan. Jika kandungan lemak pada makanan tersebut sangat tinggi, hal itu pula yang akan mempercepat penambahan berat badan.
 
3. Gosok gigi malam hari
Kenapa hal ini dilakukan? Nah, penting nih soalnya gosok gigi ini menandakan jika waktu makan sudah tidak izinkan lagi. Akhirnya di malam hari tidak ada waktu untuk makan lagi. Gampang kan? Gigi bersih, gusi sehat, tidur pulas dan yang terpenting makan malam menjadi terbatasi.
 
4. Jangan minum obat pelangsing sembarangan
Berbagai obat pelangsing saat ini memang lagi gencar di pasaran. Selain peminatnya banyak, penjualannya juga relative mudah karena berbagai kalangan dapat menampung. So, jangan sampai salah memilih obat obatan pelangsing. Bisa jadi hal ini akan menjadi boomerang buat kamu, yang akhirnya membuat daya tahan tubuh menurun dan penyakit ganas pun dapat menyerang tubuh.
 
5. Biasakan untuk puasa
Selain memiliki nilai ibadah, puasa akan membuat nafsu makan tercegah. Dan puasa menjadikan tubuh seseorang tetap sehat. Namun kuncinya harus dengan niat yang tulus ikhlas. Sebagai bentuk ibadah anggap saja puasa ini adalah hal yang mudah dan jangan menganggap permasalahan yang berat. Agar tubuh yang langsing dapat menjadi bonus harian setelah puasa yang kamu jalani beberapa hari terakhir.
Selamat mencoba, mudah mudahan tips dan trik diatas dapat membantu memperindah dan mempercantik tubuhmu. Tapi jangan lupa tetap bersyukur dengan apa yang kamu miliki sekarang ya :)  Jangan sampai ada nilai paksaan disini. Jika kamu menjalani dengan ikhlas pasti apa yang kamu inginkan akan tercapai meskipun berbagai halang rintang telah menghadang.
 
Oke, selamat berjuang kawan :)

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment